Langkah-Langkah Untuk Memulai Event Virtual yang Sukses

Kamu ingin membuat event virtual yang sukses? Namun bingung apa saja yang harus dipersiapkan? Eits, jangan khawatir. BookMyShow akan memberikan tips beserta langkah-langkah untuk memulai event virtual. Apa saja? Yuk simak selengkapnya di bawah ini!

Tentukan Konsep Acara

Pertama kalian perlu mencari konsep acara virtual apa yang ingin dibuat. Berbagai acara virtual banyak diadakan di masa pandemi ini, mulai dari konser musik, webinar, workshop, acara sosial, dan lain sebagainya. Pastikan konsep acara yang kalian tawarkan adalah sesuatu yang berbeda dari acara-acara sejenis lainnya. Keunikan konsep acara menjadi nilai lebih dari sebuah event virtual, lho.

Hitung Biaya Produksi dan Pemasaran

Setelah menentukan konsep acara, kamu harus menghitung biaya produksi. Jika kamu memilih konser musik virtual, hitung biaya-biaya yang diperlukan, yaitu honor pengisi acara, pembawa acara, lokasi, peralatan, dan crew saat acara berlangsung. Jangan lupa masukkan biaya untuk promosi acara untuk membuat acara kamu terdengar lebih luas.

Tentukan Event Berbayar atau Gratis

Jika biaya produksi sudah ditentukan, sekarang saatnya menentukan harga event virtual. Apakah berbayar atau gratis? Jika berbayar, kamu harus mulai menghitung biaya produksi. Namun jika gratis, kamu harus mencari sponsor yang bisa mendanai event virtual. Cari sponsor yang relevan dengan konsep dan tema acaramu, ya!

Pilih Ticketing Service 

Jika semua aspek-aspek di atas sudah ditentukan, sekarang kamu harus menentukan layanan penjualan tiket. Penjualan tiket secara online tentu lebih memudahkan penyelenggara acara. Cari ticketing service yang menawarkan fitur-fitur menjual tiket, mengelola, menganalisa penjualan. 

Kamu bisa menggunakan BookMyShow untuk menjual tiket. Di BookMyShow, kamu bisa mengatur penjualan tiket secara mandiri, mengatur promo, refund, hingga kategori tiket dengan mudah. Ditambah pilihan pembayaran yang lengkap dan customer service yang siap sedia membantu.

BookMyShow juga memiliki fitur white label, di mana kamu bisa menyesuaikan tampilan situs untuk mitra dan sponsor. Keunggulan lainnya yaitu kamu bisa mengatur event virtual lewat genggaman tangan. Yup! BookMyShow memiliki dashboard admin dan sales yang responsif via ponsel pintar. Selain itu, kalian bisa mengadakan live streaming dan memutar video playback melalui BookMyShow.

Hubungi tim Business Development BookMyShow untuk informasi lebih lanjut.

[email protected]

[email protected]

 

Baca juga:

Ini Alasan Kenapa Harus Pakai BookMyShow Untuk Ticketing Service

Alasan Wajib Menggunakan Ticketing Service Untuk Event Virtual

10 Konser Musik di Tempat yang Unik dan Tak Biasa

5 Konser Terbesar dan Paling Ramai Didatangi Sepanjang Masa