Drake Masih Menduduki Peringkat Pertama sebagai Pemenang BBMAs Terbanyak

Penyelenggaraan acara penghargaan musik Billboard Music Awards atau secara singkat dikenal dengan BBMAs, menjadi ajang untuk sekali lagi menorehkan prestasi bagi beberapa musisi. BBMAs yang diselenggarakan tanggal 15 Mei lalu (waktu setempat) di MGM Grand Arena, Las Vegas, masih hangat dibicarakan mengingat sosok-sosok yang menghiasi acara penghargaan tersebut. Mulai dari para musisi beken yang sudah sejak lama mencatat sejarahnya di BBMAs, hingga para pendatang baru yang karirnya sangat meroket, penghargaan tahun ini dipastikan sebagai salah satu yang paling unik sepanjang sejarah BBMAs.

Tak sampai satu tahun sejak Olivia Rodrigo sukses merilis single populernya berjudul “driver’s license”, penyanyi muda tersebut berhasil menjadi pemenang terbanyak untuk BBMAs tahun 2022. Memenangkan tujuh katergori penghargaan, Rodrigo menjadi salah satu sosok terhebat yang wajib dicatat dalam sejarah BBMAs. Tujuh kategori tersebut adalah Top New Artist, Top Female Artist, Top Hot 100 Artist, Top Streaming Songs Artist, Top Radio Songs Artist, Top Billboard Global 200 Artist, dan Top Billboard 200 Album.

Di urutan kedua ada Ye (sebelumnya Kanye West) yang berhasil memenangkan enam penghargaan. Ye berhasil memenangkan kategori Top Christian Artist, Top Gospel Artist, Top Christian Album, Top Gospel Album, Top Christian Song, dan Top Gospel Song. 

Disusul dengan Drake di urutan ketiga, rapper asal Kanada tersebut berhasil menyabet lima penghargaan pada BBMAs tahun ini. Drake menjadi pemenang untuk kategori Top Artist, Top Male Artist, Top Rap Artist, Top Rap Male Artist, dan Top Rap Album. Meskipun begitu, dengan menambahkan lima lagi piala untuk tahun ini, Drake masih menjadi musisi dengan penghargaan BBMAs terbanyak sepanjang sejarah. Pelantun “One Dance” tersebut bahkan mengalahkan Taylor Swift dan Justin Bieber dengan memperoleh total 34 piala BBMAs (dengan Taylor Swift memegang 29 piala dan Justin Bieber memegang 26 piala). 

Selama 16 tahun berkarir, Drake telah mengukir prestasi gemilang yang membuat dirinya menjadi salah satu rapper terfavorit dan paling terkenal di seluruh dunia. Ia telah memenangkan 192 penghargaan musik yang diantaranya adalah empat piala Grammy.

Daftar para pemenang BBMAs 2022 selengkapnya bisa dilihat di situs resmi Billboard Music Awards!

Kunjungi BookMyShow untuk mendapatkan berita menarik seputar musik, film, serial, selebriti, dan acara hiburan lainnya!

Sumber gambar: Billboard

Leave a comment