7 Fakta Mencekam di Balik Film The Curse

Akhir April tahun ini rilis satu lagi film horor karya Muhammad Yusuf yang berjudul The Curse. Rumah produksi Triple A Films menggarap film ini dengan menunjuk Resika Tikoalu sebagai produser. Dibintangi oleh aktris berbakat, Prisia Nasution, Shareefa Danish, dan Lia Waode, seluruh proses produksi filmnya dilakukan di Negara Bagian Victoria, Australia.

Sebelum menyaksikan kengeriannya, yuk kita simak terlebih dahulu 7 fakta mencekam film The Curse berikut ini:

 

1. Prisia Nasution diteror hantu

Di film ini Prisia Nasution akan berperan sebagai Shelina, seorang pengacara muda yang tengah naik daun. Ia tidak tenang ketika diteror banyak hantu di rumahnya. Ini adalah pengalaman pertama Phia menjadi peran utama dalam film horor, sebelumnya ia lebih banyak membintangi film drama. Phia yang sebenarnya penakut memilih peran ini sebagai tantangan dan ingin beradu peran dengan Shareefa Danish.


2. Film horor ketujuh Shareefa Daanish

Salah satu aktris langganan film horor yang menampilkan akting berkelas adalah Shareefa Daanish. Aktris yang baru saja membintangi film Danur ini langsung tancap gas membintangi film horor ketujuhnya, The Curse. Shareefa tidak berperan sebagai arwah gentayangan di film ini, melainkan sebagai tokoh wanita bernama Lienn Wijaya. Penasaran kan dengan aktingnya kali ini?

 

3. Lokasi yang indah namun menyeramkan

Film ini mengambil beberapa lokasi di Negara Bagian Victoria, Australia. Ibukota Melbourne yang ramai terasa begitu sepi dengan memilih lokasi gereja tua. Rumah Shelina juga berada di daerah hutan Thousand Candles yang jauh dari kota. Kita akan disuguhkan gambar pemandangan yang indah namun menyimpan segudang misteri.

 

4. Cuaca dingin mencekam

Cuaca dingin menjadi tantangan bagi kru dan pemain karena saat itu masih dalam fase musim semi. Berbeda dari musim semi biasanya, cuaca di Victroria masih terasa dingin. Namun keadaan tersebut membuat film The Curse semakin mencekam karena plot horor yang bertema pembunuhan.

 

5. Pengalaman mistis

Produser Resika Tikoalu menuturkan pengalaman yang tak kalah mencekam ketika shooting film The Curse. Suatu hari terjadi badai besar yang dilengkapi hujan lebat saat shooting di salah satu rumah. Pintu kaca di rumah tersebut pecah berkeping-keping, namun hanya pintu tersebut yang pecah. Kejadian tersebut masih menyisakan tanda tanya karena sang produser tidak mau menceritakan lebih lanjut tentang apa yang dilihatnya di pintu tersebut.

 

6. Arwah kiriman

The Curse memang melakukan 100% proses shooting di Australia, namun naskah film ini masih menceritakan tentang pengiriman arwah yang dilakukan oleh seorang dukun. Hantu yang meneror Shelina berasal dari kiriman orang lain karena perbuatan Shelina di masa lalu. Sosok hantu menyeramkan ini akan terus menghantui penonton sampai akhir film. Hii…

 

7. Film pertama kerjasama Indonesia dengan pemerintah Australia

Triple A Films dengan bangga mengumumkan bahwa film The Curse adalah proyek film Indonesia pertama kerjasama dengan pemerintah Australia. Produser dan sutradaranya menjanjikan sajian film horor yang berbeda dengan suasana mencekam dan pemandangan cantik dari Negara Bagian Victoria, Australia. Kabarnya film ini akan dirilis secara internasional di Malaysia dan Inggris.

 

Itulah fakta-fakta film The Curse yang tak kalah mencekam dengan film horor Indonesia lainnya. Film The Curse tayang serentak pada 27 April 2017 di jaringan bioskop Indonesia. Kalau kamu berani nonton, segera pesan tiketnya di BookMyShow.

 

 

 

Penulis: Razny Mahardhika

 

Baca juga:

Daftar Film Horor Wajib Tonton Tahun 2017

Review Film: Kisah Nyata Anak Indigo di Film Danur

One thought on “7 Fakta Mencekam di Balik Film The Curse

Comments are closed.