Daftar Single Paling Hits Sepanjang Perjalanan Karir CJR

Jika di kancah musik dunia publik tengah dihebohkan dengan isu terkait bubarnya One Direction, di Indonesia juga nggak mau kalah lho. Baru-baru ini kita sedang dibuat deg-degan dengan kabar terbaru seputar bubarnya boyband remaja paling ngehits se-Tanah Air, mereka adalah Coboy Junior alias CJR. Apalagi CJR baru saja merilis film terbaru mereka yang berjudul Ada Cinta di SMA. Film yang bakal rilis 6 Oktober 2016 itu kabarnya menjadi tanda perpisahan untuk Iqbaal yang bakal vakum karena harus melanjutkan study-nya ke Amerika Serikat.

Lantas bener nggak sih kalau boyband yang digawangi oleh Alvaro Maldini Siregar (Aldi), Teuku Rizky Muhammad (Kiki), dan Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan (Iqbaal) ini bakal segera bubaran? Hmm, di luar semua polemik itu yang jelas selama 5 tahun mereka berkarya di kancah hiburan Tanah Air, CJR telah banyak menelurkan karya-karya musik yang cukup nge-hits di Indonesia. Apa sajakah itu?

Ini dia daftar single paling hits sepanjang perjalanan karir CJR:

 

Kamu

Coboy Junior memulai debut perdananya di dunia musik Tanah Air sebagai boyband versi anak-anak. Boyband ini terbentuk pada 23 Juli 2011 dimana saat itu era boyband dan girlband masih begitu booming di Indonesia. Lewat single debutnya yang berjudul Kamu, dalam sekejap boyband yang saat itu masih beranggotakan Aldi, Kiki, Iqbaal, dan Bastian itu dalam sekejap disukai kaum ABG. Mereka pun berbondong-bondong menamai dirinya sebagai Comate yang hingga kini menjadi sebutan fans berat Coboy Junior.

 

 

#Eeeaa

Popularitas Coboy Junior semakin berkibar. Kehadiran 4 cowok ganteng ini di kancah musik Tanah Air seakan memberikan angin segar. Setahun setelah single Kamu dirilis, Coboy Junior lalu merilis single keduanya yang berjudul #Eeeaa. Liriknya yang simple dan catchy membuat lagu ini dengan mudah disukai banyak orang.

“Kau bidadari jatuh dari surga di hadapanku.. Kau bidadari jatuh dari surga tepat di hatiku, eeaaaa….”, Tuuh kan jadi ikutan nyanyi saking asyiknya!

 

 

Kenapa Mengapa

Tahun 2013 sepertinya menjadi tahun keemasan Coboy Junior. Di tahun ini Coboy Junior berhasil membuktikan eksistensinya dengan merilis film pertamanya yang berjudul Coboy Junior The Movie. Selain itu Aldi, Kiki, Iqbaal, dan Bastian juga merilis album pertamanya yang berjudul CJR. Album ini berisikan 8 track lagu dimana terdapat satu single andalannya yang berjudul Kenapa Mengapa.

 

 

Tante Linda

Di tahun 2014 Coboy Junior mendapat cobaan yang cukup pelik. Salah satu personelnya, Bastian Steel memutuskan untuk hengkang dan memilih untuk bersolo karir. Kabar ini jelas menjadi pukulan telak bagi para personilnya dan tentunya para Comate. Meski begitu Coboy Junior tak lantas menyerah. Tak lama setelah Bastian keluar, para personil yang tersisa, Alvaro Maldini Siregar, Teuku Rizky Muhammad, dan Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan memutuskan untuk mengganti nama boybandnya menjadi CJR. Hebatnya meski tanpa kehadiran Bastian, eksistensi CJR tak berkurang sedikitpun. Mereka malah semakin aktif berkarya, salah satunya menelurkan singlenya yang berjudul Tante Linda.

 

 

Simak juga trailer film terbaru Aldi, Kiki, dan Iqbaal, Ada Cinta di SMA berikut ini:

 

 

 

Leave a comment