Review Film: Bike Boyz, Menilik Solidaritas Anak Vespa

Starvision Plus bekerja sama dengan ANP (Aris Nugraha Production) menggarap film drama komedi bertajuk Bike Boyz. Film ini disutradarai oleh Aris Nugraha (Bajaj Bajuri, Preman Pensiun, Preman Pensiun the Movie) dan menghadirkan kisah anak-anak scooter alias Vespa. 

Film Bike Boyz bercerita tentang sekumpulan anak motor baik-baik penggemar Vespa di Bandung. Mereka adalah Agus (Aep Bancet), Marwan (Gariz Luiz), Ichan (Damar RM), Koko (Andy Josalim), Andi (Dicky Satria), dan Pendi (Fadly Dodun). 

Kisah bermula saat Agus dan Marwan mengejar pencuri sepeda mahal. Aksi kejar-kejaran pun melumpuhkan salah satu pencuri, namun pencuri lainnya berhasil kabur. Keesokan Agus bertemu dengan teman sekampungnya Lilis (Aline Manza) yang sedang mencari suaminya tidak pulang-pulang 3 bulan. 

Agus pun mengantar Lilis ke tempatnya Bi Ngkob (Daisy S Brata) supaya tidak menyasar di Bandung. Agus pun berencana mencari suami Lili dengan meminta bantuan teman-temannya, Marwan, Ichan, Koko, Andi, dan Pendi. 

Saat Agus mampir ke bengkel, ia dikeroyok tiga orang yang ternyata teman dari pencuri sepeda, motor vespanya pun dirampas. Rencana mencari suami Lilis tertunda dan Agus harus mencari motornya yang hilang dibantu komunitasnya dengan berkeliling Bandung. 

Tanpa sengaja, mereka pun terjebak dalam kasus yang melibatkan komplotan pencuri, geng motor hingga teroris dan polisi?

Review Film: Bike Boyz, Menilik Solidaritas Anak Vespa

Film Bike Boyz menyajikan komedi ringan tentang anak-anak motor pecinta vespa. Aris Nugraha pun mengambil tema yang sangat relate dengan masyarakat, geng motor, pencurian, dan teroris. Jadi film ini sangat mudah dicerna, ditambah dialog yang jenaka. 

Nah berbicara dialog, karena berset di Bandung pastinya kalian akan mendengar aksen Sunda. Aris Nugraha memang sebelumnya menggarap sinetron Preman Pensiun dan Preman Pensiun the Movie, jadi pemilihan aktor dan skripnya tidak diragukan lagi. 

Para cast film Bike Boyz ini asli orang Jawa Barat atau lama tinggal di daerah Jawa Barat. Jadi setiap dialog yang diucapkan para pemain terasa natural. Pokoknya nyunda banget tanpa menggunakan kata “teh”. 

Aris Nugraha terbilang berani menggandeng para aktor baru dalam film Bike Boyz. Walau begitu, akting mereka tidak kalah dengan para aktor yang sudah populer. Contoh karakter Agus yang diperankan Aep Bancet ini cukup mencuri perhatian. Ia berhasil memerankan sosok anak motor vespa yang jenaka. 

Yang paling menghibur dalam film Bike Boyz ini adalah editing cutaway dari setiap adegan. Aris Nugraha sukses membuat penonton tertawa dengan dialog yang bersambung kemudian berlanjut di situasi yang berbeda dengan dialog yang hampir sama. Formula ini serupa dengan sinetron Preman Pensiun. 

Selain itu solidaritas para pecinta motor Vespa sangat terasa di film ini. Kita diajak melihat persahabatan mereka yang tulus. Pengguna motor Vespa memang terkenal menolong para pengguna Vespa lainnya, walau belum mengenal orang tersebut.

Film Bike Boyz tayang di bioskop mulai 14 November 2019. Beli tiket kamu di aplikasi dan website BookMyShow.

Baca juga: Daftar Film Indonesia Tayang November 2019