Review Film: Onward, Perjalanan Penuh Arti Bertemu Sang Ayah

Di awal bulan Maret, Pixar dan Disney merilis animasi terbarunya, Onward. Berset di dunia fantasi modern, film ini mendapatkan respon positif dari kritikus Amerika Serikat namun dibandingkan dengan film Pixar sebelumnya. Penasaran dengan filmnya? Simak review dari BookMyShow. 

Berlatar di dunia fantasi modern, film Onward berkisah tentang dua elf bersaudara, Barley dan Ian Lightfoot, dalam menjalankan misi untuk menemukan kembali sisa-sisa keajaiban di dunia. Dahulu kala, dunia penuh dengan keajaiban. Namun, seiring berjalannya waktu, teknologi mulai berkembang hingga akhirnya sihir dan mantra mulai dilupakan.

Hingga suatu hari, Ian dan Barley Lightfoot menerima sebuah misi untuk menemukan kembali sisa-sisa keajaiban tersebut demi menghabiskan satu hari bersama ayah mereka yang telah meninggal. Kisah dimulai saat Ian Lightfoot merayakan ulang tahunnya yang ke-16 dan mendapat hadiah spesial dari sang ayah yang telah meninggal bahkan saat Ian belum dilahirkan.

Sang ayah memberikan tongkat ajaib disertai sepucuk surat dan batu permata. Dalam pesan tersebut tertulis sebuah mantra misterius yang dipercaya dapat mengembalikan sosok ayah mereka selama 24 jam. Kesempatan untuk menghabiskan waktu bersama sang ayah tentunya menjadi hadiah terbaik bagi Ian, akan tetapi, kenyataan yang terjadi tidak sesuai dengan harapan.

Ian dan Barley hanya berhasil mengembalikan setengah badan ayah mereka. Mereka perlu batu permata legendaris. Keduanya harus menjalankan sebuah misi spesial agar dapat mengembalikan sosok ayah mereka seutuhnya. Mereka harus bekerja sama melalui berbagai rintangan yang akhirnya membawa mereka pada sebuah perjalanan yang tak terduga.

Berhasilkah Ian dan Barley bertemu sang ayah? 

Film Onward, Perjalanan Penuh Arti Bertemu Sang Ayah

Film Onward sajikan petualangan dua abang-adik yang menyenangkan dan haru di akhir. Petualangan ini berawal dari sosok Ian yang belum pernah bertemu sosok ayah. Cerita dalam film ini menarik, di mana dunia fantasi yang mulai terkikis dengan canggihnya teknologi.

Di awal film kita dilihatkan bagaimana ilmu sihir membantu semua orang. Namun sejak kemajuan teknologi, para warga Mushroomtown menjadi malas menggunakan sihir. Warga Mushroomtown ini berisi, makhluk-makhluk ajaib seperti, elf, centaur, cyclop, mermaid, troll, pixie, unicorn dan yang lainnya. 

Momen lucu pun hadir di saat, centaurus yang harusnya berlari kencang lebih memilih naik mobil. Mermaid yang sibuk berendam di kolam mini dan bermain ponsel, pixie yang memilih naik motor daripada terbang, hingga unicorn yang buncit mengorek-ngorek tempat sampah.

Karakter Ian, remaja elf yang canggung berhasil diperankan oleh Tom Holland yang memamng masih remaja. Sementara abangnya, Barley elf pecinta musik metal dengan jaket jeansnya diperankan dengan jenaka oleh Chris Pratt. Berkatnya perjalanan mencari batu permata menjadi seru.

Perjalanan Ian dan Barley pun meninggalkan kesan spesial kepada para penonton. Walau sempat adu cek-cok, mereka pun tampil kompak. Persaudaraan mereka akan menghangatkan hati kamu.  

Tom Holland dan Chris Pratt Kompak Jenakanya

Kejenakaan hadir mulai dari pertengahan hingga akhir film. Seperti Ian yang mencoba mantra membesarkan benda dan salah arah ke Barley. Kemudian adegan berbohong depan polisi, dan yang paling lucu saat Ian mencoba membuat jembatan dengan mantranya. Siap-siap terbahak-bahak. 

Karakter lainnya yang mencuri perhatian adalah Manticore yang diisi suara oleh Octavia Spencer. Sosok singa berbuntut kalajengking dan bersayap ini akan membuatmu tertawa. Dahulu kala ia merupakan sosok yang menakutkan dan perkasa, namun kini membuka restoran keluarga. 

Momen haru yaitu saat Ian membuat to do list saat nanti berjumpa dengan ayahnya. Ian tumbuh besar tanpa ayah dan jika bisa bertemu dengannya merupakan momen yang berharga. Walaupun dia harus menjalani perjalanan yang berat pasti akan dilakukan Ian. Siap-siap termenung ya. 

Walau tidak semegah film Pixar sebelumnya, film Onward sajikan dunia fantasi yang jenaka dan kisah hangat dari abang dan adik. Dengan pengisi suara yang brilliant, film ini berikan petualangan yang menyenangkan dan penuh arti, penonton dibuat haru dan tersentuh di akhir. 

Film Onward tayang di bioskop mulai 4 Maret 2020, kamu sudah bisa pesan tiketnya di situs atau aplikasi BookMyShow yang tersedia di Google Play Store dan App Store. 

Baca: 8 Film Hollywood Terbaru Tayang dan Rilis Maret 2020