Terlihat ‘Wah’, 8 Film Hollywood Tahun 2019 Ini Berakhir ‘Kentang’

Sederet film-film terbaik Hollywood 2019 pelan-pelan sudah BookMyShow sampaikan. Namun, diantara film-film terbaik, tersebut terdapat juga beberapa film yang ternyata mendapatkan nilai yang tak memuaskan. Film-film ini hadir atau terlihat ‘wah’ padahal setelah menonton filmnya sendiri berakhir dengan sangat kentang (bahasa anak ’90-an).

Nah, apa saja film-film Hollywood yang berakhir ‘kentang’ di sepanjang tahun 2019?

1. Replicas

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Nama Keanu Reeves memang bisa dijadikan akan menarik minat penonton. Namun, apakah berarti filmnya juga berakhir sukses? Ternyata tidak. Replicas adalah salah satu film yang hadir dengan konsep tak jelas dan pemeran utamanya adalah Keanu Reeves.

Naskah yang ditulis seperti sembarangan, tak masuk akal, plus jalan cerita yang absurd. Hasilnya, film ini hadir dengan poin yang berantakan total. Kritikus Rotten Tomatoes memberikan nilai 9% untuk film ini. Sementara itu, rata-rata dari IMDB, film ini hanya diberikan nilai 5.5.

2. Countdown

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Baru saja tayang beberapa waktu yang lalu. Film Countdown hadir dengan trailer yang terlihat wah dan membuat orang penasaran. Namun, penggunaan model aplikasi sebagai bentuk cerita yang dikemas dengan sentuhan menegangkan adalah salah satunya.

Salah satu kritikus bahkan menyebut film ini punya model ‘terbelakang’ dan tidak jelas. Bahkan, seperti tidak ada tujuan selain hanya untuk sekadar menakut-nakuti saja. Hasilnya, film ini benar-benar terasa tak mengerikan dan berakhir kentang. Jadi salah satu film Hollywood 2019 yang benar-benar mengecewakan.,

3. Serenity

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Nama Matthew McConaughey dan Anne Hathaway adalah jaminan? Ternyata tidak?  Film Serenity adalah salah satu yang terburuk di tahun 2019. Film yang sebenarnya punya cerita dasar bagus. Misteri pembunuhan.

Namun, misteri tersebut sebenarnya tidak sulit untuk diuraikan penonton. Bahkan, penonton sudah bisa menebaknya dan jika beruntung, tebakan itu benar, bahkan sebelum kamu selesai menonton filmnya.

Penempatan twist pun tidak banyak membantu. Rex Reed salah satu kolumnis film mengatakan bahwa “Serenity sudah memenuhi syarat sebagai film terburuk tahun 2019. Dari IMDB, nilai ini mendapatkan film 5.5. Sementara itu Rotten Tomatoes memberikan angka 20% dari para kritikusnya.

4. Hellboy

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Sutradara Guillermo del Toro pada tahun 2004 sukses melejitkan fantasi liarnya lewat film Hellboy dan sekuelnya empat tahun kemudian. Tahun 2019 adalah tahun yang tepat untuk meluncurkan rebootnya. Hasilnya sangat-sangat kentang.

Beberapa plot cerita terlihat tak masuk akal. Parahnya lagi, BookMyShow yang menyaksikan film ini lewat screening perdananya merasakan editan film ini terlalu kasar. Hasilnya? Terasa sangat kentang, meskipun ekspektasi beberapa penonton sempat mengangkasa ketika film ini diumumkan akan rilis pada tahun 2019.

5. The Curse of Weeping Woman

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Film-film dari semesta Conjuring terus bermunculan satu per satu. Salah satunya adalah The Curse of Weeping Woman. Ekspektasi film ini yang setidaknya serasa The Nun, namun ternyata gagal total. Tak ada gaya horor yang baru di film ini. Hanya penampakan setan dan beberapa degan jumpscare. Mungkin bagi sebagian penonton akan tetap menonton film ini.

Namun, sayangnya The Curse of Weeping Woman tidak menghasilkan apa-apa. Bahkan, penghubungnya dengan semesta Conjuring.  Menggelikan, hambar, dan eksekusi yang buruk. Film ini bahkan lebih buruk dibandingkan dengan semesta Conjuring lainnya yang juga rilis di tahun 2019, yaitu Annabelle Comes Home.

6. Gemini Man

dibalik-layar-gemini-man-film-action-thriller-yang-penuh-benturan

Gemini Man, adalah film Hollywood 2019 yang ditunggu dengan ekspektasi besar. Apalagi di kursi sutradara ada nama Ang Lee yang tak main-main menggarap film action. Benar, film ini mampu tampil dengan action yang bagus. Sisanya? Ceritanya super bapuk. Beberapa plot berjalan acak-acakan.

Twist yang dihadirkan pun tidak dapat menyelamatkan film. Will Smith memang memiliki kemampuan akting yang menakjubkan, Sisanya? Semuanya tampil sangat buruk. Seorang Will Smith pun bahkan tidak bisa menyelamatkan film ini.

7. Hustle

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Bagaimana jadinya jika Anne Hathaway dan Rebel Wilson bermain di sebuah film komedi tentang pencurian? Benar, berjudul Hustle. film ini sebenarnya tampil dengan pembukaan yang sangat baik. Sisanya, film ini justru hanya jadi ajang komedi garing yang pada akhirnya hanya membuat penonton menyunggingkan senyumnya saja.  Beberapa diantara kritikus bahkan film ini memang benar-benar mampu ‘menipu’penontonnya .

8. Dark Phoenix

terlihat-wah-8-film-hollywood-tahun-2019-ini-berakhir-kentang

Dark Phoenix, film superhero yang ditunggu setelah Edngame. Bagian akhir dan diharapkan akan tampil epik seperti saudaranya para pasukan Avengers. Namun, sangat disayangkan. Cerita yang seadanya, dipaksakan sebagai penutup dan tak jelas poin permasalahan film ini menjadikan Dark Phoenix adalah salah satu film yang mengecewakan di tahun 2019.

Film ini seperti ingin terlihat epik, namun pada dasarnya tak ada karakter yag benar-benar kuat, dan mampu menjadi pemrsatu dari semua cerita X-Men selama ini. Film Dark Phoenix pun tampil visual dan CGI yang masih terasa hambar untuk dilihat. Benar-benar tak ada keistimewaan dari film Hollywood yang satu ini.

Sebenarnya, masih ada beberapa film Hollywood 2019 lainnya yang juga ditiunggu-tunggu dan terlihat wah dari trailernya. Nama-nama seperti Angel Has Fallen, Rambo Last Blood, hingga Glass adalah beberapa diantaranya. Mengecewakan dan pendapatkan kritikan tajam, namun toh, pada faktanya, film ini tetap mendapatkan apresiasi yang lumayan positif dari penonton.