Fakta dan Prediksi Pertandingan Tunisia vs Inggris: Kesempatan Three Lions

Jika bicara Inggris, Liga sepak bolanya dikenal dengan Barclays Premier League selalu dikenal sebagai liga terbaik dunia. Pemain mahal, klub mentereng. Pokoknya Liga Inggris, adalah kompetisi sepak bola paling seru untuk diikuti.

Lalu, bagaimana dengan tim nasionalnya? Melempem! Tidak ada satu pun prestasi luar biasa yang bisa diraih Inggris dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir di ajang-ajang intersional seperti Euro dan Piala Dunia.

Inggris sebenarnya, punya kesempatam setidaknya lebih baik di Piala Dunia 2018, Rusia. Semuanya bisa dibuktikan ketika pertandingan pertama Grup G yaitu pertaringan timnas Tunisia vs Inggris di Volgograd Arena, Volgograd, Rusia pada Selasa dini hari waktu Indonesia.

Apalagi, tahun ini Inggris bukanlah tim yang terlalu difavortikan. Beban sebagai tim non favorit untuk memenangkan Piala Dunia setidaknya mampu membawa peluang bagi Inggris termasuk menghadapai lawan pertamanya, wakil dari Afrika yaitu Tunisia.

Sejarah Pertemuan

prediksi-pertandingan-tunisia-vs-inggris-kesempatan-untuk-three-lions

Bukan pertama kalinya Tunisia bertemu dengan Inggris di Piala Dunia. Tepat 10 tahun yang lalu, ketika  Piala Dunia 1998 di Prancis, Inggris bertemu dengan Tunisia dan berhasil menang dengan skor 2-0 melalui dua legenda mereka Alan Shearer dan Paul Scholes.

Kemenangan yang saat itu memang pantas didambakan Inggris. Mengingat pada momen itu, Inggris adalah salah satu favorit Piala Dunia 1998.
Kali ini datang sebagai tim non-favorit bisakah Inggris memenangkan kembali pertandingannya melawan Tunisia

Kunci Tunisia

prediksi-pertandingan-tunisia-vs-inggris-kesempatan-untuk-three-lions

Tunisia bisa mengandalkan nama Yohan Benalouane, bek yang bermain di klub Inggris Leicester City untuk mengenal kelemahan Inggris. Namun, satu yang pasti, Tunisia sebenarnya memiliki beberapa pemain kunci yang mampu merepotkan Jordan Henderson dan kawan-kawan.

Anice Badri pemain yang bermain di posisi gelandang atau pemain sayap dikenal mampu merepotkan pertahanan lawan. Selain itu, akurasi umpan dan tembakannya pun juga cukup baik.

Nama lain yang bisa dipertimbangkan adalah Bassem Srarfi dan Wahbi Khazri yang bermain di Liga Perancis. Keduanya punya kemampuan untuk bisa mengimbangi Inggris di pertandingan.

Terlalu Muda

prediksi-pertandingan-tunisia-vs-inggris-kesempatan-untuk-three-lions
Inggris bermain dengan rasa baru. Hampir secara keseluruhan skuat Inggris di Piala Dunia 2018 bukan lagi tentang one-man-show. Pemain yang tampil di Piala Dunia 2018 rata-rata merupakan pemain yang masih muda belia. Tercatat hanya ada beberapa nama, Phil Jones,  Gary Cahill, hingga Dany Welbeck yang sudah pernah bermain di Piala Dunia 2014 yang lalu.
Sisanya, pemain-pemain baru dengan usia yang masih muda menjadi bagian dari skuat Inggris di Piala Dunia 2018. Bahkan untuk pemimpin di lapangan, nama Harry Kane yang berposisi sebagai penyerang diberi kepercayaan sebagai kapten tim.
Entah apa misi Inggris di Piala Dunia 2018. Namun, jika Jordan Henderson dan rekan-rekannya bermain santai, bukan tidak mungkin Inggris mampu mengalahkan Tunisia dan setidaknya bisa lolos lagi ke babak-babak selanjutnya.

Formasi Pertandingan

Tentu saja, kedua tim belum menampilkan secara keseluruhan formasi yang diinginkan menjelang pertandingan perdana mereka.

Inggris kemungkinan besar akan memberikan kesempatna kepada Jordan Pickford untuk penjaga gawang. Kyle Walker dan John Stones akan jadi andalan di lini pertahanan. Sembari berharap Delle Ali mengeluarkan sentuhan magisnya di lini tengah.

Urusan penggedor, nama Harry Kane akan tetap jadi andalan.

Sementara itu, Tunisia akan mempercayakan nama Yohan Benalouane untuk menggalang pertahanan. Anice Badri dan Bassem Srarfi akan mencoba mengejutkan lini tengah Inggris dengan kecepatan dan visi bermain. Terakhir, nama Wahbi Khazri akan menjadi andalan untuk menggedor lini pertahanan Inggris yang masih labil.

Tunisia 

Penjaga Gawang: Farouk Ben Mustapha (Al Shabab), Moez Hassen (Chateauroux), Aymen Mathlouthi (Al Baten)

Bek: Rami Bedoui (Etoile du Sahel), Yohan Benalouane (Leicester City), Syam Ben Youssef (Kasimpasa), Dylan Bronn (Gent), Oussama Haddadi (Dijon), Ali Maaloul (Al Ahly), Yassine Meriah (CS Sfaxien), Hamdi Nagguez (Zamalek)

Gelandang: Anice Badri (Esperance), Mohamed Amine Ben Amor (Al Ahli Riyadh), Ghaylene Chaalali (Esperance), Ahmed Khalil (Club Africain), Saifeddine Khaoui (Troyes), Ferjani Sassi (Al Nasr), Ellyes Skhiri (Montpellier), Naim Sliti (Dijon), Bassem Srarfi (Nice)

Penyerang: Fakhreddine Ben Youssef (Al Ittifaq), Saber Khalifa (Club Africain), Wahbi Khazri (Rennes).

Inggris

Penjaga Gawang: Jack Butland (Stoke City), Jordan Pickford (Everton), Nick Pope (Burnley)

Bek: Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Gary Cahill (Chelsea), Fabian Delph (Manchester City), Phil Jones (Manchester United), Harry Maguire (Leicester City), Danny Rose (Tottenham Hotspur), John Stones (Manchester City), Kieran Trippier (Tottenham Hotspur), Kyle Walker (Manchester City), Ashley Young (Manchester United)

Gelandang: Dele Alli (Tottenham Hotspur), Eric Dier (Tottenham Hotspur), Jordan Henderson (Liverpool), Jesse Lingard (Manchester United), Ruben Loftus-Cheek (Chelsea)

Penyerang: Harry Kane (Tottenham Hotspur), Marcus Rashford (Manchester United), Raheem Sterling (Manchester City), Jamie Vardy (Leicester City), Danny Welbeck (Manchester United)

Jadwal dan Siaran Langsung

Untuk membuktikan siapa yang akan memenangkan pertandingan Tunisia vs Inggris, pastikan kamu untuk menyaksikan pertandingan pembuka Grup G yang disiarkan langsung oleh Trans TV pada tanggal 19 Januari pukul 01.00 dini hari waktu Indonesia barat.