Sinopsis Jailangkung 2, Film Horor Terbaru Tayang 15 Juni 2018

Film horor terbaru Indonesia yang akan tayang pada bulan Juni bertambah. Setelah Kuntilanak kini mitos urban berupa film Jailangkung 2 yang akan dilanjutkan ke layar lebar.

Lalu, seperti apa jalan cerita film yang kabarnya akan membuat sekitar 90 scenes disisipi dengan berbagai suasana mencekam dan dan konflik yang lebih baru?

Berikut sinopsis film Jailangkung 2 yang akan tayang pada Idul FItri, 15 Juni 2018 di bioskop-bioskop XXI, CGV, Cinemaxx dan bioskop daerah di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Jailangkung Jadi Film Laris Indonesia Lebaran 2017

Jalan cerita Jailangkung 2

sinopsis-jailangkung-2-film-horor-terbaru-tayang-15-juni-2018
Jailangkung versi baru memiliki beberapa perbedaan dari versi klasik.

Film Jailangkung 2 masih akan melanjutkan cerita tentang Tasya yang masih merasa kesepian (Gabriella Quinlynn) Perasaan hampa Tasya membuat dirinya merindukan sosok ibunya. Tidak terduga, Tasya menonton sebuah video milik sang ayah Ferdi (Lukman Sardi) yang berkomunikasi dengan Jailangkung untuk bertemu dengan istrinya yang sudah meninggal.

Namun, tanpa diduga, karena menonton rekaman ini, berbagai misteri mulai terungkap yang menyeret sang kakak Bella dan Rama (Jefri Nichol).

Tasya mencoba “bermain-main” dengan Jailangkung dan ingin bertemu dengan almarhum ibunya.  Lebih serunya lagi, film ini akan mengungkap misteri-misteri yang belum terpecahkan hingga berada di kedalaman laut untuk mematahkan mitos.
Ditambah lagi mitos ini melibatkan Angel (Hannah Al Rasyid). Seperti apa keseruan film Jailangkung 2? Jangan lupa saksikan filmnya di bioskop pada tanggal 15 Juni 2018.

Pemeran Jailangkung 2

Film ini masih akan diisi oleh pemeran seperti Jefri Nichol, Amanda Rawles, Hannah Al Rashid, Lukman Sardi, Gabriella Quinlyn, Naufal Samudra, Dania Michell, Deddy Soetomo.

Sementara itu, di kursi sutradara, nama Jose Poernomo akan hadir di film ini. Menarik untuk ditunggu, karena untuk film ini, Jose menggaet dua nama penulis naskah Ve Handojo dan Baskoro Wuryanto.

Berikut trailernya, dan jangan lupa pesan tiket bioskopnya di BookMyShow ya.

Baca Juga: Film Indonesia Tayang Lebaran