9 Film Yang Masuk Nominasi Best Picture Academy Awards 2017

Ajang Academy Awards ke-89 sudah di depan mata. Tahun ini pun film-film terbaik dari tahun 2017 kembali bersaing demi memperebutkan penghargaan paling tinggi, yaitu Best Picture alias Film Terbaik.

Nah, kita simak yuk 9 film apa saja yang menerima nominasi Best Picture tahun ini.

Moonlight

Film yang memenangkan Best Picture di Golden Globes ini disebut-sebut sebagai calon kuat pemenang Oscar. Moonlight menceritakan perjalanan hidup seorang pria kulit hitam bernama Chiron sejak kecil hingga dewasa. Uniknya, kisah ini dibagi menjadi 3 bagian dengan 3 aktor berbeda sesuai usianya masing-masing. Dibesarkan di lingkungan yang penuh kekerasan, Chiron tumbuh sebagai pengedar narkoba. Konflik pun semakin rumit ketika ia tertarik pada sahabatnya, Kevin. Moonlight disanjung kritikus sebagai film yang berani mengangkat tema ras dan seks di tengah kaum minoritas.

Hacksaw Ridge

Karya terbaru Mel Gibson yang sempat tayang di Indonesia ini memang sejak awal dijagokan sebagai nominasi Oscar. Hacksaw Ridge mengangkat kisah nyata Desmond Doss (Andrew Garfield), seorang tentara paramedis Amerika yang tegas menolak mengangkat senjata. Keyakinannya ini menyebabkan ia dibully dan bahkan terancam hukuman penjara.

Arrival

Arrival bisa disebut sebagai kisah science fiction paling unik tahun ini. Film ini mengikuti perjalanan Louise (Amy Adams), seorang ahli linguistik dalam menerjemahkan bahasa alien yang mendadak muncul di bumi. Alur cerita maju-mundur dan sinematografi yang apik dari sutradara Denis Villeneuve sukses membuat penonton tegang dan semakin penasaran.

La La Land

Tahun ini Academy Awards dirajai oleh La La Land yang meraup 14 nominasi, menyamai rekor Titanic (1997) dan All About Eve (1950). Dibalut dalam tarian dan musik jazz, kisah cinta Mia (Emma Stone) dan Sebastian (Ryan Gosling) ini tengah menjadi topik hangat di mana-mana, bahkan La La Land dipuji sebagai “the movie that makes your heart sing”.

Hidden Figures

Tahukah kamu kalau wanita juga bisa jadi ilmuwan di NASA? Yup, Hidden Figures mengupas kisah nyata 3 wanita di balik kesuksesan astronot John Glenn mengitari bumi untuk pertama kalinya di tahun 1962. Ahli matematika Katherine (Taraji P. Henson) dan Dorothy (Octavia Spencer), serta insinyur Mary (Janelle Monáe) seringkali dipandang remeh di tempat kerjanya, tak hanya karena mereka wanita, namun juga karena berkulit hitam.

Fences

Satu lagi film yang menceritakan perjuangan kaum kulit hitam adalah Fences, besutan Denzel Washington yang juga berperan sebagai tokoh utamanya, Troy. Troy adalah seorang mantan atlet baseball yang kini bekerja sebagai petugas pemungut sampah. Troy berusaha mencegah cita-cita putranya di dunia football karena percaya masih ada diskriminasi terhadap atlet kulit hitam. Hubungan Troy dan keluarganya pun makin merenggang akibat mengkhianati sang istri, Rose (Viola Davis). Film ini dianggap sukses menggambarkan kerasnya kehidupan kaum pekerja di tahun 1950-an.

Hell or High Water

Hell or High Water bercerita tentang kakak-beradik di Texas, Toby (Chris Pine) dan Tanner (Ben Foster) yang merampok bank demi menyelamatkan tanah keluarganya yang terlibat utang. Selain menyuguhkan action kejar-kejaran yang seru dengan polisi (Jeff Bridges), film Western ini juga diperkaya dengan dialog yang berbobot serta karakter yang kompleks.

Manchester by the Sea

Di film drama ini adik Ben Affleck, Casey Affleck berperan sebagai Lee, seorang pria yang terpaksa pindah ke daerah Manchester-by-the-Sea demi merawat keponakannya karena sang ayah, kakak Lee baru saja meninggal. Lee sendiri masih dihantui trauma akibat perceraiannya dengan Randi (Michelle Williams) dan tewasnya tiga anaknya dalam insiden kebakaran. Bisakah Lee yang suicidal mengakrabkan diri dengan keponakannya yang masih remaja?

Lion

Dibintangi oleh Dev Patel, Lion mengisahkan perjalanan Saroo, seorang anak India yang tersesat di Calcutta dan akhirnya diadopsi oleh keluarga Australia (Nicole Kidman). Dibantu oleh teman-teman kuliahnya, Saroo berusaha mencari keluarga aslinya dengan Google Earth. Kisah nyata ini diadaptasi dari novel A Long Way Home karangan Saroo Brierley.

 

Dari 9 film di atas, menurut kamu siapakah yang akan membawa pulang piala Best Picture? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya. Tonton juga video di bawah ini: 

Baca Juga:

Daftar Lengkap Nominasi Academy Awards 2017

Film La La Land Menang Besar di Golden Globes 2017

5 Film Terbaik Leonardo DiCaprio Yang Kalah di Oscar