Sambut Hari Kartini, Ini 5 Film Perjuangan Wanita Indonesia

Setiap tanggal 21 April, kita kenang sebagai Hari Kartini. Sosok Kartini merupakan seorang pahlawan serta ikon bagi wanita Indonesia. Ia berjuang demi emansipasi wanita. Jasa Kartini pun akan selalu dikenang.

Dunia film Indonesia pun terinspirasi dari perjuangan KartinI. Banyak film yang mengambil tema sosok wanita yang tangguh dan pantang menyerah. Nah, dalam perayaan Hari Kartini, simak 5 film Indonesia yang menceritakan tentang perjuangan seorang wanita.

R.A Kartini  (1982)

Film R.A Kartini merupakan sebuah film drama karya Sjuman Djaya. Film yang mengisahkan Raden Ajeng Kartini ini dibintangi oleh Yenny Rachman, Wisnu Wardhana, Nani Widjaja, Bambang Hermanto dan Adi Kurdi. Kartini merupakan anak dari R.M. Aryo Sosroningrat, Keluarganya merupakan keluarga ningrat.kartini-1982_YENNY_RAHMAN_EROS_DJAROTKartini mulai melihat kenyataan aneh di lingkungannya, ibunya sendiri tidak berhak untuk makan bersama dengan ayahnya. Kartini merasakan dilingkupi kesewenangan laki-laki. Kartini yang sangat peduli akan pendidikan kemudian mengajarkan membatik kepada para wanita sekitarnya. Kartini dan Kardinah kemudian mendirikan sekolah di Kabupaten Jepara untuk memajukan kaumnya. Film ini Film ini diangkat dari buku biografi Kartini yang ditulis oleh Sitisoemandari Soeroto

Tjoet Nja’ Dhien (1986)tjoet-nja-dhienMasih bertemakan perjuangan pahlawan Indonesia, film drama karya Eros Djarot ini dibintangi oleh Christine Hakim, Slamet Rahardjo, Hendra Yanuarti, Pitrajaya Burnama, Rita Zahara, dan Rosihan Anwar. Film ini mengkisahkan Pahwlawan Wanita asal Aceh Tjoet Nja Dhien melawan Belanda. Ia menjadi panglima perang, menggantikan suaminya Teuku Umar yang tertembak musuh. Setelah mengalami berbagai pertempuran dan pengkhianatan, tubuh Tjoet melemah dan akhirnya buta.Dalam film ini Christine Hakim mendapatkan Piala Citra ke-6 untuk kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik.

Baca Juga: 8 Film Indonesia Tentang Perjuangan Hebat Seorang Wanita 

Marsinah (Cry Justice) (2000)marsinah_cry_justiceFilm yang mengisahkan perjuangan buruh wanita asal Sidoarjo bernama Marsinah. Film ini disutradarai oleh Slamet Rahardjo dan dibintangi oleh Megarita, Dyah Arum, Tosan Wiryawan, Intarti, Liem Ardianto Lesmana, Djoko Ali. Marsina merupakan seorang aktivis dan buruh di PT. Catur Putra Surya, Ia di bunuh karena memperjuangkan hak-hak buruh di tempat bekerjanya. Film Marsinah sempat menimbulkan kontroversi dan diminta pemutarannya ditunda atas permintaan Jacob Nuwa Wea, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Perempuan Berkalung Sorban (2009)perempuan_berkalung_sorbanFilm Karya Hanung Bramantyo ini mengisahkan Anissa (Revalina S Temat), seorang anak kyai Salafiah sekaligus seorang ibu dan isteri yang tinggal di lingkungan pesantren yang konservatif. Ilmu sejati dan benar baginya hanyalah Qur’an, Hadist dan Sunnah. Anissa beranggapan bahwa Islam membela laki-laki sementara posisi perempuan sangat lemah dan tidak seimbang. Ia pun mulai menyatakan protes dan banyak yang menentangnya. Film yang di adaptasi dari novel karya Abidah El Khalieqy ini menampilkan juga aktor dan aktris seperti Oka Antara, Widyawati, Reza Rahadian dan Joshua Pandelaki.

 

Sokola Rimba (2013)sokola-rimbaSokola Rimba merupakan film arahan dari Riri Riza dan menceritakan Perjuangan Butet Manurung, seorang guru yang mengajarkan baca-tulis dan berhitung kepada anak-anak masyarakat Suku Anak Dalam, yang tinggal di hulu sungai Makekal di hutan bukit Duabelas. Suatu hari Butet, sakit parah dan di tolong oleh anak yang tak di kenal Bungo, ternyata selama ini Bungo memperhatikan Butet mengajar, Ia pun berencana memperluas wilayah kerjanya hingga ke tempat Bungo yang cukup jauh, namun terhalang karena kelompok Bungo beranggapan belajar baca tulis bisa membawa malapetaka bagi mereka. Film ini diangkat dari buku karya Butet Manurung ini dibintangi oleh Prisia Nasution, Nyungsang Bungo, Nengkabau, Beindah, Rukman Rosadi, Nadhira Suryadi, Ines Somellera, Netta KD dan Dery Tanjung.

Itu tadi 5 film perjuangan wanita yang bisa menginspirasi di Hari Kartini. Siapa tokoh wanita Indonesia yang menginspirasi kamu?

Film terbaru yang mengangkat sisi lain dari Kartini juga bisa dinikmati di bioskop. Simak trailer film Surat Cinta Untuk Kartini berikut ini:

https://www.youtube.com/watch?v=rcBsOqOUuTA

2 thoughts on “Sambut Hari Kartini, Ini 5 Film Perjuangan Wanita Indonesia

Leave a comment