5 Film Nikolaj Coster-Waldau Wajib Tonton

Bagi Anda penggemar serial TV Game of Thrones, tentu wajah Nikolaj Coster-Waldau sudah tidak asing lagi. Ia tampil sebagai ksatria Jaime Lannister, sejak acara yang tayang di HBO ini debut pada April 2011. Bukan hanya menjajal kebolehnnya di layar televisi, Nikolaj juga tampil di film-film Hollywood. Debut filmnya di Hollywood adalah Black Hawk Down (2001).

Hampir 15 tahun berselang, ia tetap konsisten tampil di film-film Hollywood. Film terbarunya bersama Gerard Butler Gods of Egypt sedang tayang di bioskop-bioskop Indonesia.

Berikut adalah film Nikolaj Coster-Waldau yang wajib kamu tonton:
Blackthorn (2011)

Nikolaj Coster-Waldau blackthorn
Nikolaj Coster-Waldau dalam film Blackthorn

Di film yang diangkat dari kisah nyata ini, Nikolaj Coster-Waldau berperan sebagai James Blackthorn muda, seorang pencuri. Ia tampil di serangkaian flashback, saat James Blackthorn tua (Sam Shepherd) menceritakan dan mengingat masa-masa kriminalitasnya. Di film yang digarap oleh Matteo Gil ini, Nikolaj yang notabene memiliki suara aksen orang Skandanavia, dituntut untuk berdialog dalam aksen orang Amerika.

 

Mama (2013)

Nikolaj Coster-Waldau mama
Nikolaj Coster-Waldau dalam film Mama

Di film yang bergenre horor ini, Nikolaj Coster-Waldau beradu akting dengaan aktris Jessica Chastain. Ia memerankan 2 karakter, Lucas dan Jeffrey Dessange. Keduanya adalah sepasang kembar identik. Film ini menceritakan efek krisis ekonomi di Amerika serikat pada 2008, membuat Jeffrey stres dan membunuh istri, serta rekan kerjanya. Ia berencana untuk membunuh kedua putrinya, lalu bunuh diri, tetapi bayangan (hantu) seorang wanita menggagalkan rencananya. Wanita itu malah membunuh Jeffrey dan menyelematkan kedua putrinya itu. 5 tahun kemudian, Lucas memutuskan untuk menjaga kedua keponakannya itu. Ia bersama dengan pacarnya, Annabelle, harus mencari tahu tentang cerita di balik Mama, hantu yang telah menyelamatkan kedua keponakannya.

 

Oblivion (2013)

Nikolaj Coster-Waldau Oblivion
Nikolaj Coster-Waldau dalam film Oblivion

Film yang diadaptasi dari novel grafis yang berjudul sama karya Joseph Kasinski ini, dibintangi oleh sineas papan atas Hollywood seperti Tom Cruise, Melissa Leo, Morgan Freeman, dan Zoe Bell. Film ini menceritakan perjuangan seorang teknisi Jack Harper (Tom Cruise) sebagai salah satu manusia terakhir yang hidup di dunia setelah bumi diserang alien. Nikolaj Coster-Waldau berperan sebagai Sykes, seorang sersan yang ahli di bidang persenjataan militer melawan para alien yang ada.

The Other Woman (2014)

Nikolaj Coster-Waldau the other woman
Nikolaj Coster-Waldau dalam film The Other Woman

Nikolaj Coster-Waldau berperan sebagai Mark King, seorang pebisnis kaya yang menyelingkuhi istrinya dengan 3 wanita berbeda. Ketiga wanita itu, Kate King (Leslie Mann), Carly Whitten (Cameron Diaz), dan Amber (Kate Upton), akhirnya menyadari hal ini dan bekerja sama untuk mengerjai Mark. Hal-hal lucu pun terjadi di film garapan Nick Cassavetes ini.

 

Gods of Egypt (2016)

Nikolaj Coster-Waldau Gods of Egypt
Nikolaj Coster-Waldau dalam film Gods of Egypt

Film yang disutradarai oleh Alex Proyas ini mengisahkan dewa-dewa Mesir kuno. Di sini Nikolaj Coster-Waldau berperan sebagai dewa langit Horus. Kekuasaannya atas Mesir direbut oleh dewa gurun Set (Gerard Butler). Horus harus merebut kembali takhtanya agar Mesir tidak jatuh dalam kegelapan di bawah pimpinan Zet.

Simak trailer film Gods of Egypt berikut ini:

 
Baca juga:

Review Film: Tidak Ada Yang Spesial dari Gods of Egypt
Dewa-dewa di Film Gods of Egypt

Leave a comment