Wiro Sableng 212 Rilis Poster Karakter Keren!

Film Indonesia yang dinanti-nanti Wiro Sableng baru saja merilis poster karakter keren! Film hasil produksi kerja sama antara Life Like Pictures dengan 20th Century Fox ini juga memberikan jadwal rilis, yaitu pada September 2018. Sebelumnya, Wiro Sableng telah merilis teaser selama 30 detik, namun kita masih buta dengan karakter-karakter yang ada di dalam filmnya.

Baca Juga: Munculnya Wiro Sableng di film Deadpool 2 

Pada hari ini, Selasa (13/2) Wiro Sableng merilis empat poster terbaru, tiga diantaranya merupakan poster para karakter. Vino G Bastian sebagai Wiro Sableng, Sherina Munaf sebagai Anggini, dan Fariz Alfarazi sebagai Bujang Gila Tapak Sakti. Penasaran? Simak posternya di bawah ini:

Dalam caption, poster versi Vino G Bastian dituliskan “WIRO WIRO SABLENG! Masih muda tapi sakti, jago tapi sableng, cengengesan tapi siap menolong. Ini dia #WiroSableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 dan sejuta aksi petualangannya dalam membela kebenaran dan melawan kejahatan”.

Berikutnya Sherina Munaf sebagai Anggini. Dijelaskan dalam caption, Anggini merupakan murid Dewa Tuak yang berambisi menjadi pendekar nomor satu di jagad raya. Ia sangat pandai dan selalu penuh perhitungan. Dengan selendang sutra dan paku perak ia siap menghalau golongan hitam yang mencoba mengacaukan dunia persilatan.

Terakhir ada Fariz Alfarazi sebagai Bujang Gila Tapak Sakti. Ia adalah keponakan Dewa Ketawa yang memiliki nama asli Santiko. Jurus pamungkasnya, Dua Puncak Mahameru Murka, berupa dua gelombang angin dingin yang memancarkan cahaya seputih salju dari kedua tangannya!

Makin enggak sabar kan? Film garapan Angga Dwimas Sasongko ini akan hadir di bioskop pada September 2018. Siap-siap ya!

https://www.youtube.com/watch?v=0RSS49A4L9Y

Baca juga:

FIRST LOOK! Vino G. Bastian Berlaga di Teaser Wiro Sableng 212

Daftar Pemain Film Wiro Sableng 212

 

One thought on “Wiro Sableng 212 Rilis Poster Karakter Keren!

Comments are closed.