Penantian para penggemar X-Men akhirnya berakhir. Setelah Marvel Studios merilis Captain America: Civil War, kini giliran 20th Century Fox meluncurkan X-Men Apocalypse di bioskop Tanah Air. Sebelum X-Men Apocalypse, sudah ada 8 film pendahulu yang mengisahkan tentang para manusia mutan.
Sebelum menonton, yuk kita ingat-ingat lagi para pemain X-Men dari masa ke masa, mulai dari tahun 2000:
Jean Grey diperankan Famke Janssen, Storm diperankan oleh Halle Berry, dan Cyclops James Marsden. Mereka hadir dalam film X-Men (2000) film pertama ini disutradarai oleh Bryan Singer.
Professor Charles Xavier diperankan oleh Patrick Stewart dan Wolverine, Cyclops, Storm dan Jean Grey ketika ingin memasuki Cerebro.
Dalam film X-Men 2 (2003), Berikut Professor Charles Xavier (Patrick Stewart) ketika mengunjungi Magneto/Eric Lensherr (Ian McKellen) yang sedang dikurung pemerintah dalam penjara plastik.
Storm (Halle Berry) bersama Nightcrawler / Kurt Wagner yang diperankan oleh Allan Cumming, dalam X2 / X-Men 2 (2003).
Ben Foster berperan sebagai karakter mutan Angel dalam film X-Men The Last Stand (2006)
Mystique diperankan oleh Rebecca Romijn, Magneto (Ian McKellen) dan John Allerdyce/Pyro diperankan oleh Aaron Stanford dalam film X-Men The Last Stand (2006)
Dalam film X-Men The Last Stand (2006) Jean Grey berubah menjadi sosok Phoenix.
X-Men Origins: Wolverine (2009) menampilkan Sabretooth/Victor Creed yang diperankan oleh Liev Schreiber, ia merupakan teman lama dari Logan/Wolverine (Hugh Jackman).
Dalam film X-Men Origins: Wolverine (2009) juga menampilkan Ryan Reynolds sebagai Deadpool, Taylor Kitsch sebagai Gambit dan Lynn Collins sebagai Kayla Silverfox.
Dalam X-Men First Class (2011) Magneto diperankan oleh Michael Fassbender, Cassidy/Banshee diperankan oleh Caleb Landry Jones, Charles Xavier oleh James McAvoy, Moira Mc Taggert oleh Rose Bryne, Mystique oleh Jennifer Lawrence dan Havok oleh Lucas Till.
Wolverine bersama Yukio diperankan oleh Rila Fukushima dalam film The Wolverine (2013).
Dalam X-Men Days of Future Past (2014), Wolverine pergi ke masa lalu menyusul Magneto (Michael Fassbender) dan Charles Xavier (James McAvoy) untuk mencegah kiamat bagi para mutan.
Tak ketinggalan, Quicksilver yang diperankan oleh Evan Peters hadir dalam X-Men Days of Future Past (2014)
Image source: 20th Century Fox
Baca juga:
Foto-foto Premiere X-Men Apocalypse di London
Inilah Daftar Mutan Yang Hadir di X-Men Apocalypse