Pembagian Karakter dan Pemeran di Jagat Sinema BumiLangit Jilid I

Marvel sudah sukses besar dengan Marvel Cinematic Universe (MCU), DC Comics dengan DCEU? Ah, entahlah. Bahkan film horor Conjuring pun punya ‘dunia’nya sendiri dengan film-film horornya. Indonesia tak mau kalah. Sebuah proyek maha besar baru saja diluncurkan pada tanggal 18 Agustus 2019 kemarin. Bertajuk, Jagat Sinema BumiLangjt Jilid I, sebuah proyek superhero Indonesia baru saja dimulai. Pada saat yang bersamaan, diperkenalkan pula karakter dan pemeran Jagat Sinema BumiLangit Jilid I. Siapa saja mereka?

Gundala

Dimulai dari film berjudul Gundala, Negeri Ini Butuh Patriot yang akan segera tayang di tanggal 29 Agustus 2019 di seluruh bioskop Indonesia.

Pengkor

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Sosok karakternya menyeramkan. Hal yang terpikirkan ia adalah karakter villain di film Gundala, Negeri Ini Butuh Patriot. Mungkin saja, namun siapa tahu, karakter ini akan menampilkan kejutan yang mengerikan. Sudah? Sampai di sini? Tenang, masih ada karakter-karakter Pemeran karakter Jagat Sinema BumiLangit  lainnya yang akan dikenalkan.

Terlahir dengan fisik yang tidak seberuntung manusia-manusia lainnya. Wajahnya  yang aneh, tidak membuat ia kehilangna hal-hal yang lainnya. Salah satunya adalah kecerdasan. Kerap dilecehkan, Pengkor seringkali merasa menjadi bagian kecil dari kehidupan manusia.

Namun, ketika dewasa, ia berniat untuk membalas perlakuan yang dianggapnya sebagai ketidakadilan. ,

Gundala – Abimana Aryastya

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Semuanya sudah melihat trailer, Gundala, Negeri Ini Butuh Patriot. Pasti sudah tahu dengan karakter utama film ini. Diperankan oleh Abimana Aryasatya, patut ditunggu seperti apa penampilan sang aktor memerankan Gundala, sang superhero dengan kekuatan petir yang datang menyambar tubuhnya.

Bidadari Mata Elang

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Namanya sudah cantik. Bidadari Mata Elang. Menjadi bagian dari karakter Gundala. Kelly Tandioono dipercaya memegang peran ini. Bahkan, bukan tidak mungkin akan jadi karakter kunci di Jagat Sinema BumiLangjt Jilid I.

Camar

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Tak terlalu banyak muncul di trailer, Hannah Al Rashid di dapuk memerankan karakter Camar. Salah satu sosok penting yang tak bisa dilupakan. Bagi yang sudah membaca komik-komik Gundala, pasti tahu lebih banyak tentang karakter yang satu ini.

Bagi yang belum terlalu familiar. BookMyShow akan sajikan karakter-karakter ini berdasarkan komiknya nanti. Filmnya? Tunggu tanggal 29 Agustus 2019 di bioskop.

Merpati

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Jadi salah satu pemeran penting di film Gundala. Pun di komiknya, Merpati merupakan salah satu karakter superhero kunci. Di film Gundala Negeri Ini Butuh Patriot nanti, Tara Basro dipercaya memerankan karakter ini.

Ghani

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Tak hanya superhero, ada karakter-karakter kunci lainnya yang akan memegang peran penting. Salah satunya adalah karakter yang diperankan aktor Ario Bayu yaitu Ghani Zulham.

Desti Nikita

Satu karakter lain yang akan terlibat di film Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot adalah kehadiran Asmara Abigail sebagai Desti Nikita. Kita tunggu, seberapa besar perannya di film ini. Atau, bukan tidak tertutup kemungkinan Asmara Abigail akan tampil di seluruh film Jagat Sinema BumiLangit Jilid I

Ridwan Bahri

pembagian-karakter-dan-pemeran-di-jagat-sinema-bumilangit-jilid-i

Aktor senior Lukman Sardi ikut ambil bagian di film Gundala, Negeri Ini Butuh Patriot. Ia akan memerankan karakter Ridwan Bahri. Menarik ditunggu, seperti apa Lukman Sardi memerankan karakter yang satu ini.

Karakter Jagat BumiLangit Jilid I

Selain karakter-karakter diatas tadi, kamu juga bisa menyaksikan karakter-karakter superhero Indonesia lainnya dari BumiLangit. Tidak hanya dari film Gundala, namun, dari film-film lainnya seperti Sri Asih, Godam & Tira, Mandala Setan Golok hingga Si Buta dari Gua Hantu.

Kamu bisa melihat rencana besar Karakter Pemeran Jagat Sinema BumiLangit lainnya di tautan di bawah ini.

Baca Juga: Karakter Jagat Sinema BumiLangit Jilid I: Dari Della Dartyan Hingga Zara JKT 48

Baca Juga: Bukan Cuma Gundala, Ini Urutan Film dari Jagat Sinema BumiLangit Jilid I

 

BookMyShow akan ceritakan satu-satu. Sudah siap dengan film pertama dari Jagat Sinema BumiLangit yang berjudul Gundala, Negeri Ini Butuh Patriot? Cek terus jadwal bioskopnya di situs atau aplikasi BookMyShow yang tersedia gratis bagi pengguna Android dan iOS.