Film Black Panther akhirnya tayang di bioskop. Karakter ini menjadi film pembuka Marvel Cinematic Universe di tahun 2018. Disutradarai oleh Ryan Coogler, sosok Black Panther sebelumnya sudah hadir dalam film MCU Captain America: Civil War (2016).
Aktor yang beruntung memerankan superhero macan kumbang ini adalah Chadwick Boseman. Aktor yang namanya terkenal lewat film biopik 42 (2013) dan Get on Up (2014) ini berhasil menggeser para kandidat memerankan T’Challa.
Nama-nama besar yang sempat dipertimbangkan untuk memerankan karakter ini adalah Denzel Washington, Will Smith, Common, John Boyega dan Michael B Jordan.Karakter Black Panther ditulis oleh Stan Lee dan digambar oleh Jack Kirby.
T’Challa pertama kali muncul dalam komik Fantastic Four #52 (July 1966). Karakter superhero ini sendiri merupakan seremonial yang diberikan kepada kepala Suku Panther dari negara maju di Afrika, Wakanda. Selain memerintah negara, dia juga kepala berbagai sukunya (secara kolektif disebut sebagai Wakandas).
Panther menjadi simbol kepala negara dan digunakan untuk misi diplomatik. Panther adalah title turun-temurun, tapi orang tersebut masih harus meraihnya.
Jika membahas kemampuan sang superhero, kita sudah kagum dengan kostum kerennya yang terbuat dari Vibranium. T’Challa dikenal juga seorang yang jenius, ia terampil memburu dan melacak.
Untuk masalah bertarung ,jangan ditanya! Ia terampil bertarung dengan tangan kosong dan tentunya memanfaatkan peralatan berteknologi tinggi dan senjata. Selain itu, ia memiliki kekuatan, kecepatan, kelincahan, dan daya tahan yang dapat ditingkatkan.
Berbicara musuh, dalam film Black Panther musuh yang ditampilkan adalah Erik “Killmonger”. Erik merupakan seorang pengasingan Wakandan yang menjadi tentara Amerika black-ops dan berusaha untuk menggulingkan T’Challa.
Dalam film Erik diperankan oleh Michael B. Jordan. Berikutnya ada Klaw atau Ulysses Klaue, dalam film diperankan oleh Andy Serkis. Klaw merupakan dealer senjata di pasar gelap Afrika Selatan, ia juga seorang penyelundup dan gangster.
Black Panther (2018) menjadi film ke-18 Marvel Studios dalam Marvel Cinematic Universe. Sebelum nonton Avengers: Infinity War, kamu wajib nonton film ini. Pesan tiket film Black Panther kamu di BookMyShow.
Baca juga:
Review Film: Menyaksikan Goyahnya Wakanda di Black Panther
Sambut Black Panther, Disney Indonesia Gaet Enam Label Desainer Lokal
[…] yang menjadi alasan Thanos datang ke Wakanda. Namun, setidaknya sudah jelas bahwa dengan menonton Black Panther, kamu sudah mengenal nama Wakanda yang menjadi arena pertempuran para superhero Avengers dengan […]
LikeLike