5 Film Drama Percintaan Terbaik Indonesia yang Gak Bakalan Bikin Baper

Menonton film drama romantis selalu bisa jadi pilihan hiburan yang ditonton bersama pasangan. Namun, yang identik dengan film drama biasanya adalah terlalu banyak adegan yang bikin baper alias menye-menye yang terkadang jadi menyedihkan.

Nah, buat kamu yang inin menonton film percintaan, namun gak bikin baper, dan gak terlalu banyak adegan menye-menye, maka lima film pilihan drama percintaan ini bisa jadi pilihan.

1. Catatan Si Boy

Salah satu film drama remaja yang paling top di masanya. Dirilis di bioskop pada tahun 1987. Tercatat film ini dibuat hingga lima sekuel setelah rilis pertamanya.

Film Catatan Si Boy selalu menceritakan drama percintaan antara Boy, lelaki kaya dan tampan yang diperebutkan oleh banyak pemeran wanita seperti Meriam Bellina, Btari Karlinda, Ayu Azhari, Bella Esperance Lee, Paramitha Rusady, Venna Melinda, hingga Sophia Latjuba.

Namun, film drama percintaan ini tidak memiliki banyak adegan-adegan yang menye-menye atau adegan yang bikin baper. Setiap dialog romantis yang terucap biasanya disampaikan dengan tegas.

2. Ada Apa dengan Cinta 2002

5-film-drama-percintaan-terbaik-indonesia-yang-gak-bakaln-bikin-baper

Rangga dan Cinta remaja sma yang sedang berada di masa pubernya. Jika menganggap kisah Cinta dan Rangga adalah pasangan yang sedang jatuh cinta dan sedang hangat-hangatnya seperti remaja masa lalu, maka hal itu salah.

Rangga dan Cinta memiliki karakter khasnya. Mereka tidak perlu bermanja-manja untuk mengungkapkan cinta atau patah hati dengan berlinang air mata ketika ditinggalkan.

Bahkan film Ada Apa dengan Cinta saat itu secara tidak langsung ikut mengubah karakter remaja pada saat itu. Sebagian remaja pria tiba-tiba berbubah jadi cool dan membaca buku.

Sementara itu remaja wanita langsung memiliki banyak geng di sekolahnya. Bahkan kesuksesan film pertama Ada Apa dengan Cinta pada tahun 2002, membuat Mirles, selaku rumah produksi membuatkan sekuelnya pada tahun 2016 yang lalu dengan judul Ada Apa dengan Cinta 2.

Hampir sama dengan film pertamanya, seri kedua dari kisah Cinta dan Rangga ini

3. Radit dan Jani

5-film-drama-percintaan-terbaik-indonesia-yang-gak-bakaln-bikin-baper

Cinta yang brutal dari Radit dan Jani merupakan bagian dari film drama romantis yang unik. Cara keduanya menyajikan cinta juga terkesan unik, tidak sama dengan sepasang kekasih yang sedang dimabuk cinta.

Keduanya harus menjalani kisah cinta yang keras, namun saling mendukung satu sama lain. Apalagi ketika orang tua Jani yang menentang keras hubungannya dengan Radit. Satu film yang memberikan perspektif baru tentang drama romantis.

Bahwa hubungan percintaan gak selalu diisi kisah-kisah romantis, namun kisah-kisah kekerasan, dan kesulitan yang tidak terduga.

4. A Copy of Mind

8-adegan-romantis-film-indonesia-yang-bisa-bikin-kamu-rapuh

Film drama yang juga unik. Film yang bercerita bercerita tentang kisah Sari (Tara Basro) pegawai salon yang bertemu dengan Alek (Chicco Jerikho) pedagang DVD bajakan sekaligus pembuat teks.

Kisah keduanya berlanjut bahkan hingga beberapa adegan panas tersaji di film ini. Namun, tidak ada kisah bapera di film ini. Karena Sari dan Alex harus berhadapan dengan penguasa yang berisi rapat penting mengenai suap para pejabat di masa pemilihan calon presiden.

5. Love for Sale

4-adegan-romantis-di-film-love-for-sale

Film yang satu ini masih cukup segar di ingatan. Film drama romantis yang bercerita tentang kisah Richard dan Arini. Lagi-lagi film drama percintaan yang unik.

Bahkan ketika Richard (Gading Marten) ditinggalkan begitu saja oleh Arini (Della), tidak ada rasa sedih yang terpancar dari wajah Richard. Jadi buat kamu yang sedang mencari film drama romantis terbaik tanpa banyak adegan baper atau menye-menye, maka film ini layak dijadikan sebagai tontonan kamu di akhir pekan.

One thought on “5 Film Drama Percintaan Terbaik Indonesia yang Gak Bakalan Bikin Baper

Comments are closed.