10 Trailer Terbaru yang Tayang Perdana di San Diego Comic Con 2017

SDCC atau San Diego Comic 2017 sebagai acara pop-culture terbesar, menayangkan trailer-trailer film dan serial TV terpopuler yang akan segera tayang dalam waktu dekat. Mulai dari Marvel Studios, Warner Bros. Studios, hingga stasiun televisi seperti HBO dan Netflix memamerkan beberapa film epik yang dinantikan.

Berikut 10 trailer yang tayang perdana di San Diego Comic Con 2017:

 

THOR: Ragnarok

Wah, kali ini sang dewa petir kembali dalam film sekuelnya yang juga menampilkan Hulk (Mark Ruffalo). Film ini akan segera tayang pada 3 November 2017.

https://www.youtube.com/watch?v=lfOuilXpFII

 

Justice League

Menampilkan Ben Affleck sebagai Batman, Gal Gadot sebagai Wonder Woman, Jason Momoa sebagai Aquaman, dan Ezra Miller sebagai The Flash. Lho, ke mana Superman?

https://www.youtube.com/watch?v=kkMgIEO8Vf4

 

Kingsman: The Golden Circle

Manners, maketh, man. Kangen dengan laki-laki berjas dan melakukan pertarungan penuh aksi dengan elegan? Kingsman kembali dengan sekuelnya yang berjudul Kingsman: The Golden Circle.

 

Pacific Rim: Uprising

Menampilkan Jaeger terbaru dan John Boyega mengatakan, “Join the Jaeger Uprising”.  Meskipun tidak memperlihatkan banyak hal, film ini tetap menjadi salah satu film yang ditunggu-tunggu di tahun 2018.

 

Stranger Things 2

Melanjutkan dari season sebelumnya, Stranger Things 2 akan kembali menghadirkan cerita mengenai kisah sekelompok anak yang sudah berhasil bertahan hidup dari ancaman dunia Upside Down, trailer dengan nuansa thriller ini juga memperlihatkan kembalinya sosok Eleven dan dua karakter baru.

https://www.youtube.com/watch?v=vgS2L7WPIO4

 

Walking Dead Season 8

Para fans film ini sedang heboh membicarakan mengenai bagian akhir dari trailer yang menunjukkan Rick (Andrew Lincoln) terbangun dan dengan penampilan yang berbeda.  Apakah itu keadaan di masa depan? Atau itu adalah akhir dari kisahnya? Jadi tidak sabar untuk menonton Walking Dead season 8.

https://www.youtube.com/watch?v=8YOv8Ik1MX8

 

The Defenders

Para fans menantikan para superhero Marvel beraksi dalam satu adegan di miniseri terbarunya berjudul The Defenders.

https://www.youtube.com/watch?v=D_6J9BqgonU

 

Westworld Season 2

Film serial HBO yang disutradarai oeh J.J. Abrams, Jonathan Nolan, dan Lisa Joy akan kembali ke televisi pada musim semi 2018.

https://www.youtube.com/watch?v=phFM3V_dors&t=47s

 

Ready Player One

Film seri dengan genre sci-fi, action, dan thriller ini disutradarai oleh Steven Spielberg dan dijadwalkan tayang pada 2018.

https://www.youtube.com/watch?v=9Sspyi0n1K4&t=4s

 

Star Trek: Discovery

Film seri Star Trek produksi CBS akan segera tayang pada September 2017.

 

Penulis: Natasha Cindy

 

Baca juga:

10 Cosplay Paling Seksi di Comic Con 2017

Foto-foto Cosplay Terunik di San Diego Comic Con 2017

5 thoughts on “10 Trailer Terbaru yang Tayang Perdana di San Diego Comic Con 2017

Comments are closed.