Ernest Prakasa Dipercaya Mira Lesmana Garap Film Milly & Mamet

Miles Films kembali memberikan kejutan di dunia perfilman Indonesia. Selain merilis film anak-anak Kulari Ke Pantai pada bulan Juni 2018.

Kali ini Miles Films berkolaborasi dengan rumah produksi Starvision Plus untuk menggarap film Milly & Mamet. Eits, familiar dengan nama tersebut? Ya! Mereka adalah karakter dalam film Ada Apa Dengan Cinta? yang diperankan oleh Sissy Priscillia dan Dennis Adhiswara.

Baca juga: Para Pemain Film AADC 2  Dulu dan Sekarang

Ada alasan khusus kenapa kedua tokoh ini yang diangkat. “Karakter Milly selalu mencuri perhatian dan dicintai banyak orang. Saat di AADC 2 (2016) kami memutuskan membuat Milly dan Mamet menjadi suami-istri, banyak orang yang excited.

Penggemar AADC penasaran bagaimana sampai mereka ‘jadian’ dan seperti apa kehidupan mereka berdua di luar keberadaan geng Cinta. Akhirnya, kami putuskan untuk membuat cerita khusus tentang Milly & Mamet.” Ucap Mira Lesmana.

Bergenre komedi romantis, Mira Lesmana percayakan Ernest Prakasa sebagai sutradara. Komika sekaligus sutradara ini berhasil menggarap film Ngenest (2015), Cek Toko Sebelah (2016) dan Susah Sinyal (2017).

“Sejak nonton Ngenest, saya yakin betul dengan bakat penyutradaraan Ernest. Saat ide untuk membuat kisah Milly & Mamet muncul, film Cek Toko Sebelah belum tayang di bioskop.

Seusai nonton Cek Toko Sebelah, saya dan Riri yakin betul Ernest akan menjadi sutradara yang paling cocok untuk menyutradarai Milly & Mamet.”  Ucap Mira Lesmana ketika ditanya kenapa memilih Ernest Prakasa sebagai sutradara.

Milly & Mamet nantinya akan melanjutkan timeline dari kisah Ada Apa Dengan Cinta 2,  Milly dan Mamet sedang disibukkan dengan mengurus bayi mereka. Mamet yang punya passion memasak dan sempat bekerja sebagai chef kini bekerja di pabrik milik  papa Milly.

Sebuah pilihan yang agak terpaksa, karena kini ia jadi tumpuan keluarga kecil mereka, setelah Milly resign dari profesinya sebagai bankir untuk fokus membesarkan anak.

Baca juga: Review Film: Nonton AADC 2 Seperti Reuni Bertemu Teman Lama

Mamet pun berjumpa dengan Alexandra, teman dekatnya saat kuliah. Dengan antusias, Alexandra bercerita bahwa ia mendapatkan investor untuk membiayai ide restoran yang dulu pernah mereka impikan bersama.

Dengan hubungan Mamet dan papa Milly yang memburuk, apakah Mamet akan menerima tawaran ini dan mengejar mimpinya? Dan bagaimana Milly beradaptasi dengan hidup barunya sebagai full-time mom?

Penasaran kisah Milly dan Mamet? Filmnya akan tayang di bioskop pada Desember 2018. Sementara proses syuting akan dimulai pada bulan Agustus. Jadi bersabar ya!

Foto: DK Media Relations

 

One thought on “Ernest Prakasa Dipercaya Mira Lesmana Garap Film Milly & Mamet

Comments are closed.