Kejadian-Kejadian Selama Syuting FIlm Danur 2: Maddah

Mendekati pemutaran film Danur 2: Maddah pada akhir bulan Maret Prilly Latuconsina tentunya banyak yang masih penasaran seperti apa saja kejadian sebenarnya di dalam film ini.

Selain itu, dalam proses pembuatannya selalu ada saja kejadian aneh hingga kejadian konyol yang membuat film ini semakin ditunggu-tunggu.

Dalam film Danur yang kedua ini, Prilly yang masih memerankan karater Risa yang akan bertemu kembali dengan teman-teman dari dunia yang berbeda yaitu Peter, William, Hendrick, Hans, dan Janshen.

Beberapa potongan video berikut menggambarkan cerita Risa di lokasi syuting. Apa saja ya?

 

Prilly Latuconsina ternyata penakut

Pada film Danur 2: Maddah ini Risa ternyata tampil lebih total dalam berakting. Pada film pertamanya, Prilly sudah dibukakan mata batinnya. Namun, di film yang kedua Prilly juga lebih ingin dibukakan mata hatinya.

Namun, dari postingan yang di media sosial Instagram pada tanggal 5 Desember 2017, Risa ternyata masih takut.”Kalo di pikir-pikir ngapain ya aku begitu? Sebenernya nutupin rasa takut aja sih haha abis lokasinya gak kira-kira….banyak…” ungkap Prilly di Instagram.

Baca Juga: Kisah Asih, Hantu di film Danur2: Maddah

Diganggu saat syuting

Pada tanggal 2 Desember, Prilly pernah medapatkan gangguan saat berada di lokasi syuting. Salah satunya adalah ketika sebuah lukisan yang tergantung di dinding tiba-tiba terjatuh.

“Cerita hari ini di lokasi shooting Danur2 : Maddah.
Tiba-tiba lukisan anak kecil yang sedang mengaji ini terjatuh, padahal sudah di paku. Saya sendiri tidak berani melihat sekitar. Bagaimana ka? @risa_saraswati” ungkap Prilly di dalam akun media sosial Instagram.

Shawn Adrian pun pernah diganggu

Salah satu aktor yang bermain di film Danur 2: Maddah, Shawn Adrian mengungkapkan ceritanya tersendiri saat syuting di sebuah rumah. Shawn mengaku bahwa dirinya diterjang sebuah besi di bagian hidung.

Bayangan yang tertangkap kamera

Prilly mengungkapkan beberapa kejadian aneh seperti kejadian Bucek Depp yang diarahkan untuk masu ke dalam sebuah ruangan agar tidak terlihat bayangannya.

Hanya saja kejadian ini menjadi aneh karena Bucek Deep sedang berada di balik temok yang tentu saja tidak akan memantulkan bayangan. Dikutip dari Teen, Prilly menyebutkan kejadian ini tidak hanya sekali saja terjadi, namun pernah terjadi berkali-kali di lokasi syuting.

Baca Juga: Fakta Danur yang Bikin Merinding

5 thoughts on “Kejadian-Kejadian Selama Syuting FIlm Danur 2: Maddah

Comments are closed.