Ini Cara Aktivasi MyWallet di BookMyShow

Kamu pecinta film? Mau nonton film tapi malas antre tiket? Atau mau beli tiket online tapi jauh dari ATM? Tenang, BookMyShow punya solusinya! Kamu bisa menggunakan MyWallet. MyWallet adalah fitur uang elektronik yang bisa kamu gunakan untuk membeli tiket film yang kamu mau. Nilai uang dalam fitur ini pun setara dengan nilai yang didepositkan yang pastinya memudahkan kamu bertransaksi non-tunai.
Biar gak bingung, berikut 5 langkah menggunakan MyWallet di BookMyShow:
 
1. Login di BookMyShow
Sebelum kamu mengaktifkan fitur MyWallet, kamu terlebih dahulu masuk di website atau aplikasi resmi BookMyShow dan daftarkan akun kamu. Kamu bisa mengunjungi id.bookmyshow.com atau download aplikasinya di HP kamu.
 
2. Buka Menu MyWallet
Setelah berhasil login, pilih profil kamu, kemudian klik menu MyWallet. Setelah membuka menu, pilih activate dan isi data diri dan nomor telepon. Pastikan nomor telepon kamu aktif ya!
 
3. Konfirmasi OTP
Kamu akan menerima pesan One Time Password (OTP) dari BookMyShow. Masukkan OTP tersebut kemudian klik verifikasi. Setelah diverifikasi, MyWallet kamu sudah aktif dan siap digunakan.
 
4. Top Up MyWallet
Setelah aktif, kamu bisa isi saldo MyWallet dengan cara yang tersedia. Kamu bisa isi saldo melalui transfer atau virtual account, kemudian pilih pay now. Khusus Alfamart, kamu bisa mengisi saldo dengan kelipatan Rp. 50.000 dengan nilai maksimal Rp. 250.000.
 
5. MyWallet Kamu Siap Digunakan!
Nah, MyWallet kamu siap digunakan! Saldonya bisa kamu gunakan untuk beli tiket film, konser, dan event semakin mudah.

Baca Juga:
Beli Tiket Nonton di BookMyShow Sekarang, Bayar Nanti Pakai Kredivo!
Cara Memasukkan Kode Voucher di Aplikasi BookMyShow

One thought on “Ini Cara Aktivasi MyWallet di BookMyShow

Comments are closed.