5 Soundtrack Film Bollywood yang Dinyanyikan Mika Singh. Mana Favoritmu?

Jangan ngaku fans berat film-film Bollywood kalau belum tahu nama penyanyi yang satu ini. Mika Singh, penyanyi dan pencipta lagu asal India ini dikenal kerap menyumbangkan suara merdunya untuk film-film populer Bollywood. Ia bahkan telah menyanyi untuk lebih dari 50 lagu di film-film populer Bollywood lho.

Di antara sekian banyak soundtrack film yang telah ia nyanyikan, berikut 5 yang paling populer. Apa saja?

 

Gandi Baat di film R… Rajkumar (2013)

Gandi Baat merupakan sountrack dari film R… Rajkumar yang dibintangi oleh Shahid Kapoor dan Sonakshi Sinha. Lagu ini dinyanyikan Mika Singh berduet dengan playback singer lainnya bernama Kalpana Patowary.

 

Nonsense Ki Night di film Happy New Year (2014)

Mika Singh juga pernah menjadi playback singer dalam film Happy New Year yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan. Lagunya sendiri ditulis oleh Farah Khan, Visal Dadlani, dan Shekhar Ravjiani.

 

Heer Toh Badi Sad Hai di film Tamasha (2015)

Film yang disutradarai oleh Imtiaz Ali ini dibintangi oleh Ranbir Kapoor dan Deepika Padukone. Mika Singh berkesempatan menjadi playback singer dalam film ini. Lirik lagu yang ditulis oleh Irshad Kamil ini ternyata memiliki makna yang sangat dalam lho!

 

440 Volt di film Sultan (2016)

Liriknya ditulis oleh Irshad Kamil, kali ini Mika Singh mengisi salah satu sountrack dari film Sultan yang ditampilkan oleh Salman Khan. Film Sultan menjadi salah satu film dengan pendapatan terbesar di tahun 2016 lalu.

 

Dhingana di film Raees (2017)

Nah kalau lagu ini kamu pasti tahu. Kali ini Mika Singh menyanyikan soundtrack khusus untuk film Raees yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan. Mika menyanyikan lagu berjudul Dhingana yang di-lipsync oleh SRK. Lagu ini ditulis oleh Mayur Puri.

 

Dari soundtrack-soundtrack lagu di atas manakah yang menjadi favorit kamu? Nah, untuk kamu yang ingin menyaksikan langsung dan bernyanyi bersama Mika Singh, kamu wajib datang ke konsernya nanti. Untuk pertama kalinya, Mika Singh akan menggelar konser tunggalnya di Indonesia. Penyanyi yang dikenal sebagai King of Bollywood Beats ini akan tampil di Britama Stadium Kelapa Gading, Jakarta pada 30 September 2017. Yuk, pesan tiketnya di sini.

 

Baca juga :

Kamu Fans Bollywood? Simak 6 Lagu Hits Mika Singh Ini

7 Film Ini Bukti Shah Rukh Khan Bukan Hanya Raja Drama Romantis

 

 

One thought on “5 Soundtrack Film Bollywood yang Dinyanyikan Mika Singh. Mana Favoritmu?

Comments are closed.